Pada umumnya penyakit yang diderita musang sama seperti mamalia lainnya, seperti diare, cacingan, prolapsus (ambeyen), jamur, parvo dan distemper. Penyakit tersebut dapat dicegah apabila kita memelihara musang dengan baik dan benar seperti, rajin membersihkan kandang, menjaga kebersihan makanan, dan menjaga kebersihan musang itu sendiri
Untuk parvo dan distemper, bisa dicegah dengan cara divaksin. Musang dapat divaksin setelah usia 4 bulan. virus parvo dan distemper sangat berbahaya karena apabila terlambat ditangani, musang anda bisa mati. kedua virus itu ditularkan melalui hewan seperti anjing dan kucing. Jadi jika anda memelihara ketiga hewan itu, jangan lupa untuk divaksin.Cara penanganan penyakit akan saya posting dilain hari, terimakasih :)
Sabtu, 30 November 2013
Makanan dan Minuman Musang
Seperti hewan lainnya, musang butuh makan. Musang adalah hewan omnivora, di alam dia akan makan buah dan daging, seperti danging ayam, maka tak heran apabila banyak orang yang menganggap musang adalah hama.
Jika sudah menjadi peliharaan, anda dapat memberi musang anda buah dan daging, pada umumnya buah pisang dan pepaya, kalau untuk daging, bisa diberi kepala ayam yang telah direbus. Kenapa direbus? Karena untuk membunuh kuman kuman yang ada pada kepala ayam. Untuk bayi musang, anda dapat memberi susu non laktosa dan pisang yang telah dilembutkan, bisa juga diberi bubur bayi rasa pisang (biar lebih praktis hehehe)
Untuk minuman, biasanya musang diberi air putih yang dicampur gula, tapi kalau anda memiliki budget lebih, anda bisa memberikan musang susu.
Jika sudah menjadi peliharaan, anda dapat memberi musang anda buah dan daging, pada umumnya buah pisang dan pepaya, kalau untuk daging, bisa diberi kepala ayam yang telah direbus. Kenapa direbus? Karena untuk membunuh kuman kuman yang ada pada kepala ayam. Untuk bayi musang, anda dapat memberi susu non laktosa dan pisang yang telah dilembutkan, bisa juga diberi bubur bayi rasa pisang (biar lebih praktis hehehe)
Untuk minuman, biasanya musang diberi air putih yang dicampur gula, tapi kalau anda memiliki budget lebih, anda bisa memberikan musang susu.
Cara Menjinakkan Musang
Kali ini saya akan memberikan salah satu tips untuk menjinakkan musang liar, ada beberapa cara ampuh, salah satunya adalah dengan sering mengajak musang bermain dengan ownernya, tapi kalau si musang masih liar (galak), harus kenalan dulu, caranya dengan sering berinteraksi dengan musang, misalnya sering memberi makan langsung melalui tangan (handsfeed) hingga dia berkurang agresifnya
Jika si musang sudah mau di handsfeed, coba keluarkan musang anda ditempat tertutup (misalnya kamar) agar si musang mudah ditangkap jika kabur. jika sudah mau keluar, coba elus musang anda, jika masih menggigit, disarankan menggunakan sarung tangan kulit. ketika musang sudah terbiasa dengan anda, coba ajak main diluar ruangan, apabila belum berhasil, ulangi cara di atas, cara lainnya akan saya posting dilain hari, terimakasih :)
Jika si musang sudah mau di handsfeed, coba keluarkan musang anda ditempat tertutup (misalnya kamar) agar si musang mudah ditangkap jika kabur. jika sudah mau keluar, coba elus musang anda, jika masih menggigit, disarankan menggunakan sarung tangan kulit. ketika musang sudah terbiasa dengan anda, coba ajak main diluar ruangan, apabila belum berhasil, ulangi cara di atas, cara lainnya akan saya posting dilain hari, terimakasih :)
Mitos Tentang Musang
Akhir-akhir ini banyak orang yang memelihara musang/garangan, tahukah
anda bahwa hewan jenis ini bisa menjadi pelindung bagi anda, hanya jika
anda merawat dengan baik dan memberikan kasih sayang kepada mereka.
Unsur aura hewan jenis ini lebih kuat daripada hewan Kucing, Anjing dan
angsa. Secara aura mereka bisa menjadi pelindung bagi anda. Namun anda
juga harus berhati-hati jika anda tidak merawat hewan ini dengan baik
dan cenderung mentelantarkan mereka atau menyiksa. Aura hewan ini akan
berbalik memberikan anda kesialan dan juga ketidak tenangan dirumah
anda. Bahkan aura musang yang sering disakiti bisa mengundang mahluk
halus yang jahat.
Namun bagaimanapun itu hanyalah perilaku binatang, kadang bisa dipercaya, bisa juga tidak. Tergantung anda menyingkapinya
Permulaan
Berawal dari ngeliat orang punya musang, jadi kepengen melihara, kalo mau lebih banyak lg tentag musang, silahkan baca disini hehehe
Langganan:
Postingan (Atom)